Friday, December 30, 2011

Kenapa Kondom Laris Manis Saat Malam Tahun Baru?

Hingga kini, belum ada penelitian detail tentang melonjaknya penjualan alat kontrasepsi kondom setiap pergantian tahun.

NAMUN yang jelas, permintaan terhadap kondom menjelang perayaan malam tahun baru selalu mengalami peningkatan. Di akhir tahun 2010 misalnya, penjualan kondom di Jombang, Jawa Timur, meningkat drastis pada malam pergantian tahun 2010-2011. Celakanya lagi, sebagian besar para pembeli masih berusia remaja.

Nanik (25), karyawan Apotek Pelengkap Jombang mengatakan, sejak dua hari terakhir ini tren penjualan kondom cenderung meningkat. Bahkan untuk hari ini stok alat kontrasepsi terbuat dari karet tersebut sudah habis.

"Penjualan kondom sejak dua hari ini naik," kata Nanik memastikan, Jumat (31/12/2010) malam.
Perempuan berjilbab ini menjelaskan, dalam hari biasa penjualan kondom di Apotek yang berada di Jalan Juanda ini tidak sampai satu boks. Namun pada malam tahun baru Apotek menjual tiga boks kondom.

"Setiap sachet berisi tiga buah kondom. Jadi kalau tiga bok, kita berhasil menjual 225 buah kondom," tambahnya.

Biasanya, Nanik membeberkan, pelajar yang ingin membeli kondom akan berpura-pura menerima SMS. Setelah membaca pesan pendek itulah pelajar tersebut membeli alat kontrasepsi itu. "Biasanya mereka mengaku dititipi oleh seseorang," ujar Nanik lagi.

Diketahui, kondom mulai dipasarkan pada masyarakat Indonesia sejak 1970-an. Namun penggunaannya terbatas pada program Keluarga Berencana (KB). Pertengahan tahun 1980-an kampanye KB 'Lingkaran Biru' oleh pemerintah telah sukses mengangkat profil kondom serta meningkatkan pasar.

Sejak HIV/AIDS ditemukan di Indonesia akhir tahun 1980-an, ketersediaan, penggunaan dan edukasi tentang kondom makin menjadi penting. Pertumbuhan pasar kondom terus meningkat tajam. Agustus 1996 hingga Januari 2002 pasar kondom telah tumbuh dari 1.829.000 keping menjadi 2.803.000 keping.

Diperkirakan selama tahun 2009 meningkat menjadi lebih dari 100 juta keping. Pasar kondom telah tumbuh dan meluas untuk segala segmen masyarakat. Namun di lihat dari jumlah penduduk, seharusnya pasar kondom di Indonesia berkisar antara 150 – 200 juta keping per tahun.


http://monitorindonesia.com/indikato...ahun-baru.html

azfi 30 Dec, 2011

Mr. X 30 Dec, 2011
-
Source: http://ideguenews.blogspot.com/2011/12/kenapa-kondom-laris-manis-saat-malam.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment

Terima Kasih telah mampir di BLog ane
bila Berkenan, Komen yah tapi jgn spam ^^

Bila anda Mengopi artikel-artikel yang ada pada blog ini
Mohon disertekan Sumbernya agar Blog indonesia maju dan bebas dari Plagitisme ^^