Wednesday, February 1, 2012

Jakarta Terancam Bangkrut

[imagetag] GARA-GARA lalu lintas yang sembrawut, Jakarta terancam bangkrut. Dari hasil studi Japan international Cooperation Agency (JICA) 2004 menunjukkan, jika tidak ada perbaikan sistem transportasi, lalu lintas Jakarta bakal macet total pada 2020.

Kondisi memprihatinkan ini bukan mustahil. Setiap hari kerja, di banyak ruas jalan di Jakarta disesaki berbagai kendaraan bermotor, baik roda dua maupun roda empat. Tak ketinggalan pula bus atau pun truk-truk berukuran raksasa.

Kemacetan ini dipicu ketimpangan antara pertumbuhan kendaraan bermotor dengan pertumbuhan jalan. Data Dinas Perhubungan DKI Jakarta mencatat, setiap hari, lebih dari 1000 kendaraan bermotor baru turun ke jalan di Jakarta, sedangkan pertumbuhan jalan di Ibukota ini kurang dari 1 persen per tahun.

Akibatnya, warga Jakarta menderita kerugian Rp12,8 triliun rupiah saban tahun, yang meliputi waktu, biaya bahan bakar dan biaya kesehatan. Jika kondisi lalu lintas seperti sekarang ini berlanjut, maka boleh jadi pada 2020 mendatang, kerugian ekonomi mencapai Rp.65 triliun rupiah/tahun. Lah bujug deh.

[imagetag]

BeritaKU 24 Jan, 2012

Blogger 24 Jan, 2012


-
Source: http://mrsupel.blogspot.com/2012/01/jakarta-terancam-bangkrut.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment

Terima Kasih telah mampir di BLog ane
bila Berkenan, Komen yah tapi jgn spam ^^

Bila anda Mengopi artikel-artikel yang ada pada blog ini
Mohon disertekan Sumbernya agar Blog indonesia maju dan bebas dari Plagitisme ^^

 
Site Meter